Sirkuit Aragon Trek Favorit Marc Marquez

Sirkuit Aragon menjadi trek favorit Marc marquez tahun ini, Marquez sangat antusias menyambut balapan di Aragon, ia pun berniat bangkit dari keterpurukan setelah mengalami hasil kurang memuaskan di sirkuit Misano, sempat berduel sengit dengan Valentino Rossi namun di lap ke 10 ia terjatuh sehingga memudahkan untuk Rossi dalam meraih hasil terbaik, walaupun dapat melanjutkan balapan Marquez harus puas mendapatkan posisi ke 15 dalam balapan di Misano, sementara Pedrosa mampu naik podium ketiga di belakang Lorenzo, menghadapi balapan Aragon kedua pembalap Repsol Honda itupun berniat bangkit dan melupakan balapan Misano.

Marc Marquez

Jika dilihat dari perjalanan tiga tahun terakhir kedua pembalap Repsol Honda Marc Marquez dan Dani Pedrosa menorehkan hasil yang naik turun, tahun 2010 di kelas 125cc Marquz terjatuh di lap pertama namun tahun berikutnya 2011 di kelas moto2 Marc Marquez berhasil memuncaki podium utama dan tahun 2012 Marquez finish di tempat ke dua sedangkan tahun lalu walaupun Marquez baru pertama naik ke kelas +MotoGP  ia berhasil memenangkan balapan dengan menjadi yang terbaik.

Sementara Dani Pedrosa menempati posisi kedua di tahun 2011 di belakang Cesey Stoner yang menjadi juara di kala itu, tahun berikutnya di tahun 2012 Pedrosa berhasil memenangkan pertandingan menduduki podium tertinggi, namun di tahun 2013 ia harus terjatuh setelah mengalami insiden dengan Marquez, padahal waktu itu ia mempunyai kesempatan untuk memenangkan kembali balapan.

Memasuki Race di sirkuit Favorit +Marc Márquez  pun berucap, "Setelah akhir pekan mengecewakan di Misano, akan menyenangkan kembali ke rumah untuk balapan di depan fans kami di Aragon akhir pekan ini, dan juga fan club saya akan datang. Ini adalah trek favorit saya tahun ini dan kami sudah mendapatkan hasil yang baik di sini dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.

Tak lupa Dani Pedrosa pun ikut memberikan komentar, "Balapan tahun lalu jelas bukan yang terbaik bagi saya, tapi  saya selalu melakukan dengan baik di Aragon dan saya tak sabar untuk balap disana di depan para pendukung kami, dukungan selalu besar dan memberikan motivasi bagi kami.  Jelas Marc masih memimpin dalam kejuaraan, tapi hanya ada satu titik antara saya dengan Valentino, prioritas utama saya adalah memenangkan perlombaan dan membuka harapan untuk mengambil posisi kedua di klasemen, tutur Pedrosa seperti yang dikutif di situs resmi motogp.

Wajar saja jika kedua pembalap Repsol Honda sangat percaya diri dalam menghadapi balapan di Aragon, karena memang mereka dapat tampil dengan baik disana, namun perlu waspada juga dengan dua pembalap Yamaha Movistar, +Valentino Rossi   sedang mengalami kepercayaan diri yang tinggi setelah menang di Misana, sedangkan Lorenzo mempunyai torehan yang baik di Aragon, menjadi runner-up secara beruntun di dua tahun terakhir akan menjadi motivasi tinggi bagi Lorenzo, untuk itu jangan sampai ketinggalan balapannya yang akan di gelar pada hari minggu tanggl 28 september sesui dengan jadwal motogp 2014.

0 komentar