Kualifikasi Motogp Motegi Jepang Dovizioso Raih Pole Posisi

Kualifikasi Motogp Motegi Jepang menghasilkan susunan pembalap yang tidak biasa, dimana bisanya dua motor pabrikan asal jepang Honda dan Yamaha yang selalu menguasai barisan terdepan, namun kali ini justru berbeda, pembalap Ducati Andrea Dovizioso berhasil meraih pole posisi dengan mencatatkan waktu 1'44.502 detik, ini merupakan pole posisi pertamanya sepanjang musim ini sekaligus mematahkan dominasi dua raksasa pabrikan asal Negeri matahari terbit tersebut, terakhir kali Ducati meraih pole posisi sewaktu di tunggangi oleh Casey Stoner di Valencia pada tahun 2010 silam, tentunya ini merupakan pencapaian luar biasa bagi pabrikan asal Italia ini.

Sementara dibelakang Dovizioso, pembalap Yamaha Movistar +Valentino Rossi menempel ketat dengan menorehkan waktu 1'44.557 detik hanya terpaut 0.055 detik dari Dovizioso, jika dilihat dari sesi kualifikasi sepanjang tahun 2014, pole kali ini merupakan pole terbaik Valentino Rossi sepanjang musim ini, rupanya kecelakaan di Motogp Aragon tidak menyurutkan semangat untuk tetap menampilkan performa terbaiknya.

Andrea Dovizioso Kualifikasi Motegi Jepang

Tempat ke tiga berhasil diraih oleh pembalap Repsol Honda Dani Pedrosa, The litle Spanyol menorekan waktu 1'44.755 detik, walaupun sempat terjatuh namun torehan waktunya sudah cukup menduduki posisi ketiga dalam sesi kualifikasi Motogp Motegi Jepang, sementara sang juara bertahan sekaligus rekan setim Pedrosa yaitu Marc Marquez harus puas menempati posisi ke empat, sedangkan di posisi kelima di tempati oleh juara motogp Aragon +Jorge Lorenzo  dan Iannone melengkapi barisan ke enam, lihat tabel di bawah ini untuk hasil lengkap kualaifikasi Motogp Motegi jepang.

Kualifikasi Motogp Motegi Jepang

PosisiNama PembalapNegaraTimWaktu
1Andrea DOVIZIOSOITADucati Team1'44.502
2Valentino ROSSIITAMovistar Yamaha MotoGP1'44.557
3Dani PEDROSASPARepsol Honda Team1'44.755
4Marc MARQUEZSPARepsol Honda Team1'44.775
5Jorge LORENZOSPAMovistar Yamaha MotoGP1'44.784
6Andrea IANNONEITAPramac Racing1'44.854
7Pol ESPARGAROSPAMonster Yamaha Tech 31'44.867
8Cal CRUTCHLOWGBRDucati Team1'44.898
9Stefan BRADLGERLCR Honda MotoGP1'45.005
10Bradley SMITHGBRMonster Yamaha Tech 31'45.044
11Aleix ESPARGAROSPANGM Forward Racing1'45.315
12Alvaro BAUTISTASPAGO&FUN Honda Gresini1'45.677
13Yonny HERNANDEZCOLEnergy T.I. Pramac Racing1'45.971
14Nicky HAYDENUSADrive M7 Aspar1'46.465
15Scott REDDINGGBRGO&FUN Honda Gresini1'46.499
16Hector BARBERASPAAvintia Racing1'46.796
17Katsuyuki NAKASUGAJPNYAMALUBE Racing Team with YSP1'46.876
18Hiroshi AOYAMAJPNDrive M7 Aspar1'46.915
19Karel ABRAHAMCZECardion AB Motoracing1'46.948
20Alex DE ANGELISRSMNGM Forward Racing1'47.092
21Danilo PETRUCCIITAOcto IodaRacing Team1'47.757
22Michael LAVERTYGBRPaul Bird Motorsport1'48.144
23Mike DI MEGLIOFRAAvintia Racing1'48.185
24Broc PARKESAUSPaul Bird Motorsport1'48.261

Peluang +Marc Márquez untuk mengunci gelar juara dunia Motogp masih terbuka lebar, walaupun tidak berhasil meraih pole posisi namun kesempatan masih sangat memungkinkan untuk mengukuhkan gelar juara dunia musim ini, syaratnya Marquez bisa menjadi juara di Motogp Motegi Jepang, untuk itu jangan lewatkan dan saksikan Motogp Motegi sesuai dengan Jadwal motogp 2014 hari minggu jam 12:00 Wib.

0 komentar