Daftar Harga Paket Internet Smartfren

Berawal dari cerita seorang teman yang baru membeli andromax smartfren dan belum mengetahui tentang cara mengaktifkan internet pada andromax yang dimilikinya, berniat untuk membantu sang teman maka yang pertama kali saya lakukan yaitu mencari tahu daftar harga paket internet smartfren serta tatacara untuk mengaktifkan layanan internet nya, setelah melakukan pencarian kesana kesini akhirnya dapat juga informasi yang saya butuhkan sehingga teman saya dapat menggunakan layanan internet dengan lancar, terinspirasi dari masalah tersebut akhirnya saya ingin mencoba membuat sebuah postingan yang sesuai dengan apa yang saya alami ketika membantu teman saya, tidak menutup kemungkinan jika masalah teman saya terjadi juga kepada sobat yang baru saja mempunyai smartphone dari smartfren.

Mungkin bagi yang sudah mengetahui informasi ini tidak akan ada pengaruhnya, namun bagi yang belum mengetahui saya rasa sangat membantu sekali guna kelancaran hobi berselancar di dunia maya dengan menggunakan andromax smartfren, untuk dapat menikmati paket internet smartfren tentunya kita harus mendaftarkan terlebih dahulu setelah daftar di terima barulah kita dapat menggunakannya dengan leluasa sesuai dengan paket internet yang diinginkan, sesuai dengan apa yang saya dapatkan dari hasil penelusuran di bawah ini sobat dapat melihat gambar table daftar harga paket internet yang lengkap serta di sertai dengan cara mengaktifkannya.







Jika di lihat dari gambar table di atas terlihat jelas bahwasanya untuk mengaktifkan paket internet smartfren tidak sesulit apa yang di bayangkan semuanya sudah di paparkan melalui table di atas tinggal mengikuti langkah demi langkahnya sesuai dengan yang tertera pada gambar di atas, walaupun sudah tersedia petunjuk melalui gambar rasanya kurang lengkap jika belum ada petunjuk dengan kata-kata, untuk itu saya coba membuat contoh agar semua lengkap dan jelas.

Sebagai contoh sobat ingin mengaktifkan paket internet smartfren Volume Based maka format dalam penulisan sms nya:
  1. mengaktifkan paket internet volume based Rp 1.000 format sms nya : Internet VOL1Rb kirim ke 123
  2. mengaktifkan paket internet volume based Rp 10.000 format sms nya : Internet VOL10Rb kirim ke 123
Contoh lain jika ingin mengaktifkan paket yang Unlimited prabayar format nya sama saja seperti yang tertera pada gambar di atas yaitu:
  1. mengaktifkan paket internet Unlimited Rp 5.000 format sms nya : Internet UNL5Rb kirim ke 123
  2. mengaktifkan paket internet Unlimited Rp 15.000 format sms nya : Internet UNL15Rb kirim ke 123
Setelah mengikuti langkah-langkah di atas jangan langsung mengaktifkan data di smartphone sobat, tunggu sejenak hingga mendapatkan balasan sms dari pihak smartfren, jika sudah dapat balasan itu artinya paket internet smartfren sudah bisa sobat gunakan,barulah aktifkan layanan datanya di smartphone untuk menjelajahi dunia maya atau bermain media sosial yang sudah menjadi bagian dari aktivitas yang tidak bisa di tinggalkan, semoga dengan adanya informasi ini, teman-teman yang belum mengetahui paket internet smartfren kini sudah mengetahuinya dan tidak bingung lagi untuk mendaftarkan nya, sekian informasi dari saya robi semoga dapat bermanfaat, terima kasih.

sumber : Smartfren

0 komentar