Bali United Vs Sriwijaya FC Hasil Skor 2-2 Tadi Malam

Bali United Vs Sriwijaya FC Hasil Skor 2-2 tadi malam, pertandingan sengit terjadi di grup D Piala Presiden 2017 antara tuan rumah Bali United berhadapan dengan Sriwijaya FC pada (7/2/2017) di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, meski hasil akhir pertandingan berakhir dengan skor sama kuat, namun permainan yang ditampilkan oleh kedua tim sangat menghibur, tempo permainan sangat cepat dari awal babak pertama hingga akhir, benar-benar pertandingan luar biasa.

Bali United dikejutkan oleh gol cepat Hilton Moreira ketika pertandingan baru saja berlangsung 7 menit, sepakan keras Hilton Moreira yang mengambil tendangan bebas tak kuasa di bendung oleh I Made Wardana kedudukan sementara pun berubah 0-1 untuk Sriwijaya FC

Tuan rumah akhirnya mampu menyamakan kedudukan di menit ke-27 melalui tendangan penalti yang dieksekusi oleh pemain Bali United asal Argentina Marcos Flores, penalti terjadi setelah Hilton melanggar pemain Bali United di area kotak penalti, Marcos Flores dengan tenang mengambil alih tendangan penalti dan sukses menjalankan tugasnya dengan baik, dengan demikian kedudukan sementara Bali United vs Sriwijaya skor sama kuat 1-1.

bali united vs sriwijaya fc

Gemuruh sorak pendukung Bali United akhirnya kembali terdengar setelah pemain belakang Abdul Rahman sukses menjebol gawang Sriwijaya FC, berawal dari tendangan bebas yang diambil oleh Fadil Sausu, bola dikirim ke mulut gawang, di dalam kotak penalti Abdul Rahman sukses memenangkan duel dengan dua bek Sriwijaya dan sundulannya tak terbaca oleh kiper Sriwijaya FC, kedudukan sementara Bali United vs Sriwijaya FC skor 2-1 bertahan hingga babak pertama selesai.

Dibawah guyuran hujan kick-off babak kedua dimulai, Sriwijaya yang tertinggal berusaha untuk mengejar, walaupun sudah unggul satu gol, Bali United tak mengendorkan serangan, alhasil pertandingan pun berjalan sangat seru, serangan demi serangan dilancarkan oleh kedua tim, tiga poin yang sebelumnya sempat menjadi milik Bali United akhirnya buyar di menit ke-87, gol Alberto Goncalves memaksa kedua tim bermain imbang, dengan demikian pertandingan Bali United vs Sriwijaya FCskor 2-2 menjadi hasil akhir pertandingan malam ini.

Hasil imbang Bali United Vs Sriwijaya FC tadi malam memaksa kedua tim berbagi 1 poin, pada pertandingan sebelumnya di grup D antara Pusamania Borneo FC Vs Barito Putera juga berakhir dengan skor sama kuat 0-0, itu artinya empat tim di grup D masing-masing memiliki 1 poin di daftar klasemen Piala Predisen 2017

Bali United: I Made Wardhana, Abdul Rahman, Ahn Byungkeon, Dias Anggara Putra, Fadhil Sausu, Ricky Fajrin Saputra, Taufiq, Marcos Flores, Miftahul Hamadi, Samsul Pelu, Yandi Sofyan

Sriwijaya FC : Teja Paku Alam, Firdaus Ramadhan, Gilang Ginarsa, Yanto Basna, Manda Cingi, Rachmad Hidayat, Yu Hyunko, Zalnando, Alberto Goncalves, Hilton Moreira, Slamet Budiyono

Jadwal Piala Presiden 2017 Selanjutnya di grup D

Senin, 13 Februari 2017 => Grup D => Stadion Kapten I Wayan Dipta - Gianyar - Bali
  • Sriwijaya FC Vs Barito Putera =>15:00 WIB =>(INDOSIAR)
  • Bali United Vs Pusamania Borneo FC =>18:30 WIB =>(SCTV)

0 komentar